Spesifikasi Stronghold Crusader Extreme : Stronghold Crusader Extreme System Requirements
m.satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan mmebahas mengenai Spesifikasi Stronghold Crusader Extreme : Stronghold Crusader Extreme System Requirements.
Sebelumnya, kami telah
membahas game Stronghold Crusader 1 biasa. Dan kali ini, kita akan membahas
mengenai Stronghold Crusader Extreme.
Stronghold Crusader
Extreme merupakan kelanjutan dari Stronghold Crusader 1 di mana pada versi
Extreme ada beberapa misi lagi meski tidak sebanyak misi di Stronghold Crusader
1.
Apa yang berbeda
dengan Stronghold Crusader versi 1? Yang berbeda adalah di mana kini Stronghold
Crusader Extreme menawarkan pasukan musuh yang lebih kuat.
Kenapa demikian? Sebab
pasukan musuh bisa bertambah dengan sendirinya. Dan hanya pada beberapa misi
saja kita punya kekuatan untuk memiliki pasukan yang bisa bertambah dengan
sendirinya.
Selain pasukan yang
bisa bertambah, Stronghold Crusader Extreme juga menawarkan beberapa fitur
magis seperti bisa menurunkan batu-batu dari langit, menurunkan pasukan, hingga
menambah koin emas yang bisa didapat di setiap kondisi tertentu yang ditandai
dengan garis vertikal di sebelah kanan.
Spesifikasi Stronghold Crusader Extreme non HD
Pertama, kita bahas
versi non HD-nya terlebih dahulu. Di mana di versi ini, spek yang dibutuhkan
sangat ringan.
Pasalnya, versi non HD
ini memiliki layar kecil dan belum HD. Adapun spesifikasi dari game ini adalah
sebagai berikut:
- OS: Windows 2000/XP/Vista
- CPU: Pentium III 1 GHz
- RAM (memory): 256 MB
- Videocard: 4 MB
- Free HDD space: 1,1 GB
- DirectX: 8.1
Spesifikasi Stronghold Crusader Extreme HD
Di versi HD,
spesifikasinya lebih tinggi lagi. Namun kami rasa PC jadul pun masih bisa
menjalankan game ini.
Simak spesifikasi
Stronghold Crusader Extreme HD di bawah ini:
- OS: Windows XP or Windows Vista
- CPU: 1 GHz Processor (1.4 GHz recommended)
- Videocard: 512MB RAM (1 GB recommended)
- DirectX: 3D graphics card compatible with DirectX 7 (compatible with DirectX 9 recommended)
- More: Mouse & Keyboard
Fitur Stronghold Crusader Extreme
Ada beberapa fitur di
Stronghold Crusader Extreme ini, yakni:
- Paket baru termasuk Stronghold Crusader dan Stronghold Crusader HD asli, yang mendukung resolusi lebih tinggi dan tampilan medan perang HD baru, yang memungkinkan Anda melihat seluruh peta
- Stronghold Crusader HD dikemas dengan konten dari Stronghold Warchest dan Stronghold Crusader Extreme, termasuk peningkatan unit cap 10.000, misi baru, dan Kekuatan Taktis khusus
- Bergabunglah dengan pasukan Tentara Salib dan Saladin dalam empat kampanye bersejarah
- Bertarung dalam 50 pertempuran kecil, masing-masing lebih menantang daripada yang terakhir
- Gunakan unit baru seperti pasukan dan tentara bayaran untuk keuntungan Anda
Artikel ini kami
cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.