WA, Facebook, Instagram Down Serentak! Tidak Bisa Dibuka
m.satupiston.com – Assalamu’alaikum. Hingga pukul 3 dini hari Waktu Indonesia Barat, WhatsApp, Facebook, dan Instagram secara serentak tidak dapat dibuka atau down. Hal ini dialami di bayak negara termasuk di Indonesia.
Kabar baiknya, per tanggal 5 Oktober 2021 pada pukul 5 subuh
Waktu Indonesia Barat, Facebook dan Instagram sudah dapat dibuka, meski
beberapa fitur nampak belum sepenuhnya pulih.
Sayangnya hingga artikel ini diterbitkan, WhatsApp atau WA
masih belum dapat diakses, padahal aplikasi pesan singkat tersebut merupakan
salah satu aplikasi andalan masyarakat Indonesia dalam berkomunikasi dengan
banyak orang yang berkepentingan.
Bahkan, tak sedikit yang menggunakan WhatsApp, Facebook,
hingga Instagram sebagai salah satu media yang dimanfaatkan untuk keperluan
bisnisnya.
Sejauh ini belum ada informasi lebih detail mengenai apa
yang sebenarnya terjadi, apakah tengah ada perbaikan, server yang overload,
atau ada serangan dari pihak yang tidak bertanggung jawab.
Sejauh ini, mengingat Facebook, WhatsApp, dan Instagram
down, maka banyak dari warganet yang beralih ke Twitter untuk mencari info
lebih lanjut mengenai hal ini. Tak sedikit pula yang beralih menggunakan
Telegram untuk media chat personal.
Tidak ada keterangan lebih lanjut dari pihak Facebook hingga
WhatsApp, yang jelas tengah ada masalah dan jalan terbaik adalah dengan
menunggu hingga Facebook, WhatsApp, dan Instagram kembali pulih sepenuhnya.
Via akun Twitter, Facebook menuliskan pernyataan sebagai
berikut:
Kami menyadari bahwa beberapa orang mengalami kesulitan mengakses aplikasi dan produk kami. Kami sedang berupaya agar semuanya kembali normal secepat mungkin, dan kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini.
Sedangkan akun Twitter WhatsApp menulis sebagai berikut:
Kami menyadari bahwa beberapa orang mengalami masalah dengan WhatsApp saat ini. Kami sedang berupaya untuk mengembalikan semuanya menjadi normal dan akan mengirimkan pembaruan di sini sesegera mungkin.
Terima kasih atas kesabaran Anda!
Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga
bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.